Mark Zuckerberg, Pendiri Facebook.com
Mark Eliot Zuckerber atau yang lebih dikenal dengan Mark Zuckerberg, lahir di White Plains, New York – USA, pada tanggal 14 Mei 1984. Mark adalah seorang programmer komputer, seorang pengusaha di Amerika Serikat, dan pendiri sebuah situs jejaring sosial yang sangat populer saat ini, yaitu Facebook.com.
Ketika Mark masih berada di sekolah menengah pertama, dia mulai belajar tentang pemrograman dan ayahnya mengajarkan tentang Atari Basic Programing di tahun 1990-an. Mark Zuckerberg adalah mahasiswa di Universitas Harvard dimana dia pertamakali membuat sebuah sistem jejaring sosial untuk teman-teman kuliahnya. Setelah beberapa waktu ternyata jejaring sosial yang awalnya dibuat khusus untuk teman-teman dikampusnya ternyata disukai oleh mahasiswa dari universitas lain, inilah awal dibentuknya Facebook.com.
Selang beberapa waktu, Mark dan beberapa temannya mendapatkan investor dan menyewa sebuah tempat di Palo Alto, California, untuk mengembangkan Facebook.com. Peter Thiel (co-founder Paypal.com) adalah investor pertama mereka dimana Peter Thiel menginvestasikan uangnya sebesar $ 500.000 untuk biaya pengembangan Facebook.com. Mark dan teman-temannya kehilangan waktu kuliah karena terlalu fokus dalam mengerjakan Facebook, dan pada saat itulah mereka dihadapkan pilihan yang sulit, memilih untuk meninggalkan kuliah mereka dan fokus pada proyek mereka atau memilih melanjutkan kuliah yang bisa membuat proyek mereka terganggu. Dan pada akhirnya mereka memutuskan untuk fokus pada pengembangan Facebook dan memilih meninggalkan kuliah mereka.
Dengan pengembangan Facebook yang semakin maju, hal ini membuat jumlah member di Facebook terus bertambah setiap harinya. Pertumbuhan facebook yang semakin pesat membuat Friendster tertarik untuk membelinya dan mengajukan tawaran mereka untuk membeli Facebook pada tahun 2004. Nilai yang ditawarkan oleh Friendster untuk membeli Facebook tidak tanggung-tanggung, mereka mengajukan penawaran dengan harga $10 juta. Namun Mark Zuckerberg tidak berniat menjual Facebook dan menolak tawaran tersebut. Tak lama setelah Mark menolak tawaran dari Friendster, Facebook kembali menerima sokongan dana sebesar $12.7 juta dari Accel Partners. Dan sokongan dana semakin banyak datang dari berbagai investor untuk pengembangan Facebook.
Pada tahun 2010 yang lalu, majalah Vanity Fair menobatkan Mark Zuckerberg sebaigai orang No. 1 dari 100 daftar orang yang paling berpengaruh di era informasi. Dan Mark Zuckerberg tercatat sebagai milyarder termuda atas usaha sendiri, di majalah Forbes. Pada saat itu, kekayaan Mark Zuckerberg ditaksir sekitar $6,9 miliar. Jumlah yang sangat fantastis untuk seorang pengusaha yang masih sangat muda.
0 komentar: